08 November 2009

Wilton Muffins

Kemarin mb Yun dah datang kembali.. lumayan.. bisa menyalurkan hobi lagi nih..hehe...

Rencana hari ini mau bikin soes (lagi)...hehe.. jangan bosen ya.
Sebagian mau dibentuk special buat soes week NCC, sebagian buat dimakan anak2.

Selain soes, pengin cobain bikin muffin.. jaraaaanggg banget bikin muffin. Sekalian mau coba loyang cup cake lepasan yang baru beli dari Yuli Kue Rumahan.

Pilah pilih resep muffin.. akhirnya putusin coba resep wilton muffin. Selengkapnya spt ini nih :
Muffin Wilton – ala Alm Ruri

Bahan :
350 gr tepung terigu
230 gr butter --> aku pakai blue band (margarin ya..), yg ada itu di rumah sih...
110 cc air
200 gr telur (timbangnya gak pake kulit yeee)
300 gr gula pasir
8 gr baking powder --> krn timbangan per, aku pake 1sdt BPDA
50 gr bahan tambahan sesuka hati (misalnya coklat chip ato keju dipotong dadu)

Cara bikinnya, rebus air dan mentega hingga mendidih, sisihkan.
Campur semua bahan kering, lalu masukkan campuran air + mentega, kocok dengan mixer (bisa juga pakai whisk aja.. tapi malas.. berat kannnn).
Stl hangat, masukkan telur, kocok dengan mixer lagi (again, bisa dengan whisk aja).

Tuang dalam cup muffin, isi hingga hampir penuh. Oven dengan suhu 180 derajat selama kurleb 20 menit.

Waktu panggang tidak saklek, tergantung dengan kondisi aktual oven. Bisa ditambahi menjadi 30 menit. Kondisi oven harus panas betul ketika adonan masuk.

Oh ya, krn di rumah selera tidak seragam, isian aku bikin 3 macam, yakni choco, choco cheese, choco berry dan choco nut... eh ada 4 macam ya..
Masing2 isian dibalur dengan tepung terigu ya.. agar tidak tenggelam.


Jadi, sebelum dimasukkan ke dalam loyang, choco chip dimasukkan. Lalu masukkan ke loyang untuk choco muffin. Untuk 3 rasa lainnya, setelah loyang diisi setengah, berikan isian lain, lalu tutup dgn sisa adonan.

Hasilnya... tra raa.... muffin tinggi menjulang.. empuk... gak seret... dan uenyaaakkk....

Yang choco berry.. siapa yang bisa nahan.... hm....



Ini nih yang cheesy muffin....


Yang pakai almond dan choco chip.. seperti ini nih... hm....yummmyyy.......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar